UIN Gus Dur Kenalkan Kelembagaan Kampus Kepada Mahasiswa Baru

19 August 2022

Pekalongan (19/08) – Masing-masing kepala lembaga UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan mengenalkan lembaga yang ada di kampus UIN Gus Dur pada rangkaian kegiatan PBAK yang dilaksanakan pada Kamis (18/08) di halaman gedung FUAD. Beberapa lembaga yang ada di UIN Gus Dur, yakni Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M), Lembaga Penjaminan Mutu (LPM), Unit Pengembangan Bahasa (UPB), Perpustakaan, Pusat Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (PTIPD), dan Ma’had Al-Jami’ah.

Ketua LP2M, Prof. Dr. Imam Kanafi, M.Ag menjelaskan LP2M merupakan salah satu Lembaga di bawah Universitas yang diberikan tugas untuk mengordinir dan melaksanakan fungsi dua dari tiga dharma Perguruan Tinggi (Tri Dharma), yakni bidang Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat. “Penelitian, pengabdian masyrakat dan pendidikan memiliki saling keterkaitan. Pengabdian masyarakat merupakan ide dan inspirasi bagi penelitian dan hasil penelitian akan bermanfaat bagi pendidikan,” terangnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua LPM Dr. Tri Astutik Haryati, M.Ag., menerangkan LPM adalah lembga yang bertanggung jawab dalam penyelenggaraan sistem penjaminan mutu. ”Sistem penjaminan mutu ini dilaksanakan secara berjenjang, mulai dari tingkat Unversitas, Fakultas hingga jurusan,” ungkap Tri Astuti. Ia juga memaparkan hasil akreditasi yang telah diraih oleh UIN Gus Dur. “Saat ini kami sudah ada 6 jurusan yang memperoleh akreditasi A dan ada beberapa yang masih B, tentunya akan kami tingkatkan terus sehingga bisa menjadi lebih baik,” katanya.

UPB yang diwakili oleh Faliqul Isbah, M.Pd., dalam paparannya menyampaikan program kegiatan yang dilaksanakan UPB yaitu: Tes Kompetensi Bahasa Asing (TKBA) ada bahasa Arab dan Inggris, Program Intensifikasi Bahasa Arab (PIBA), Pelatihan English Proficiency Test (EPT), dan Kelas Pendampingan Bahasa Arab/Inggris Pra atau Pasca TKBA (Pendampingan). “PIBA menjadi syarat untuk mengikuti TKBA sebagai syarat ujian Munaqosyah,” tegasnya. Ia menambahkan, program pendampingan dilaksanakan untuk memberikan bekal kepada mahasiswa yang akan mengikuti program TKBA atau mahasiswa yang sudah melaksanakan TKBA namun belum memenuhi nilai passing grade.

Sementara itu, Kepala PTIPD H. Ahmad Rosyid M.Si., menyampaiakan pelayanan yang diberikan PTIPD meliputi infrastruktur, pengembangan aplikasi dan layanan IT. “Jadi untuk pembuatan akun hotspot atau wifi dan reset password-nya bisa melalui PTIPD,” ungkapnya. Rosyid juga menyampaikan, untuk pencetakan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) masuk dalam ruang lingkup pelayanan PTIPD.

Pembicara berikutnya, Mudir Ma'had al-Jami'ah Kyai Abdul Aziz, M.Ag., memaparkan program-progran dari Ma'had al-Jami'ah. “Ada empat program utama dari kami, yakni Dirasah, Praktikum Ibadah dan Tilawah, Ta’lim Muta’alim / Pondok Pesantren Mitra dan Mahasiswa Cendekia,” terangnya. Untuk Dirasah dibagi menjadi 3, yakni; Tahsin al-Qur’an, Tahfidz al-Qur’an dan Kitab Turats (Ula, Wustho, Ulya).

Kepala Perpustakaan UIN Gus Dur Hj. Junaeti, M.M juga ikut hadir dalam pengenalan Perpustakaan ke mahasiswa baru. Perpustakaan UIN Gus Dur yang ada saat ini merupakan salah satu perpustakaan dan terbaik di wilayah Kabupaten Pekalongan yang didukung fasilitas yang memadai. Perpustakaan UIN Gus Dur juga dilengkapi dengan ruang baca ramah anak dan ramah gender, sehingga tersedia ruang khusus bagi yang membawa anak ke Perpustakaan.


Reporter   : Baryachi

Editor       : Dimas Prasetya

Redaktur   : Humas Bagian Umum

                 
UIN K.H. Abdurrahman Wahid
Kampus 1: Jl. Kusuma Bangsa No.9 Kota Pekalongan 51141
Kampus 2: Jl. Pahlawan Km.5 Rowolaku Kajen Kab. Pekalongan 51161
Telp: +62 (285) 412575
Fax : +62 (285) 423418
Top
We use cookies to improve our website. By continuing to use this website, you are giving consent to cookies being used. More details…