Lolos Seleksi Bantuan Lembaga Kemahasiswaan, UKM Teater Zenith Akan Gelar Pentas di Empat Kota

22 November 2021

Pekalongan (22/11) – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Teater Zenith IAIN Pekalongan terpilih sebagai penerima Bantuan Lembaga Kemahasiswaan (BLK) oleh Direktorat Jendral Pendidikan Islam (DIKTIS) Kementerian Agama Republik Indonesia (RI). Kepastian ini didapat berdasarkan surat pengumuman tertanggal 17 November 2021.

Dalam pengumuman tersebut, bantuan diberikan oleh Kementerian Agama RI kepada 40 lembaga kemahasiswaan pada Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI). Bantuan diberikan sebagai wujud apresiasi untuk memajukan pengembangan mahasiswa dan sebagai upaya dukungan perubahan dan pembangunan bangsa melalui berbagai program afirmasi. Adapun teknis bantuan diberikan kepada lembaga kemahasiswaan setelah melalui seleksi proposal yang ketat.

Menurut Fuad Ghozali selaku ketua umum UKM Teater Zenith, dalam proposal yang diajukan UKM Teater Zenith akan merealisasikan pertunjukkan seni keliling di 4 Kota. “Kami sudah merencanakan dan memutuskan bantuan tersebut akan kami laksanakan sesuai apa yang kami ajukan dalam proposal yaitu pentas keliling 4 kota dengan 5 kali pementasan, yaitu diantaranya di Brebes, Pemalang, Pekalongan dan Batang,” kata Fuad. Ia menambahkan, harapan dari pentas keliling tersebut adalah menyebarkan dunia seni ke masyarakat luas dan juga sebagai bentuk pengenalan IAIN Pekalongan ke masyarakat.

Sebelum mengajukan proposal, persiapan yang dilakukan oleh UKM Teater Zenith yaitu membuat program kerja dan proposal yang menyangkut deskripsi program dari Kementerian Agama di antaranya terkait kemahasiswaan dan masalah-masalah keagamaan, sosial kemasyarakatan dan kebangsaan. Pada proposal tersebut dijabarkan bahwa Teater Zenith akan melangsungkan pertunjukkan seni ke penonton dengan mengaitkan masalah-masalah keagamaan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat.

Dihubungi terpisah, Wakil Rektor Bidang Kemahasiwaan dan Kerjasama Dr. H. Muhlisin, M.Ag., menyampaikan apresiasinya kepada UKM Teater Zenith yang telah terpilih sebagai penerima BLK. Muhlisin menuturkan keberhasilan tersebut menjadi bukti bahwa organisasi kemahasiswaan di lingkungan Pekalongan memiliki kompetensi untuk menyusun rencana kegiatan dengan sangat baik. “Organisasi kemahasiswaan di lingkungan Pekalongan khususnya di IAIN Pekalongan sudah memiliki kompetensi dalam menyusun rencana kegiatan yang dapat menjadi daya tarik sebagai organisasi kemahasiswaan yang bereputasi,” jelasnya.

Muhlisin berharap agar capaian ini dapat memotivasi untuk organisasi lain khususnya organisasi-organisasi kemahasiswaan yang ada di IAIN Pekalongan agar dapat lebih banyak menciptakan ide-ide baru dan rencana kegiatan yang menarik. “Kita berharap agar capaian ini menjadi inspirasi bagi aktivis organisasi kemahasiswaan yang lain untuk meningkatkan kompetensi di dalam menyusun dan mengorganisasikan rencana kerja sesuai dengan karakteristik organisasinya masing-masing agar visi misi organisasi dapat tercapai secara optimal,” pungkasnya.


Reporter  : Widiya Tri Handayani

Editor      : Dimas Prasetya

Redaktur  : Humas Bagian Umum

                 
UIN K.H. Abdurrahman Wahid
Kampus 1: Jl. Kusuma Bangsa No.9 Kota Pekalongan 51141
Kampus 2: Jl. Pahlawan Km.5 Rowolaku Kajen Kab. Pekalongan 51161
Telp: +62 (285) 412575
Fax : +62 (285) 423418
Top
We use cookies to improve our website. By continuing to use this website, you are giving consent to cookies being used. More details…