IAIN Pekalongan Launching Pusat Pengembangan Karir

18 January 2022

Pekalongan (18/01) – IAIN Pekalongan launching Pusat Pengembangan Karir (Career Development Center) pada Selasa, 18 Januari 2022 di gedung FEBI Kampus II Kajen. Acara peluncuran Career Development Center (CDC) IAIN Pekalongan dirangkai dengan pelatihan Konseling Sebaya bagi mahasiswa IAIN Pekalongan.  Wakil Rektor III Dr. H. Muhlisin, M.Ag., hadir secara langsung guna mengukuhkan kepengurusan CDC IAIN Pekalongan.

Dalam sambutannya, Muhlisin menyampaikan tentang pokok-pokok kebijakan pengembangan karir mahasiswa dan alumni. Terdapat dua sasaran program yang menjadi pokok target kinerja. Pertama, meningkatnya kualitas layanan pendidikan dan kualitas lulusan dengan indikator terbentuknya CDC. Kedua, meningkatnya kualitas pengelolaan mahasiswa dengan indikator tersedianya pusat pengembangan karier dan kewirausahaan serta tersedianya klinik konseling dan kesehatan. Dengan peluncuran CDC ini, Muhlisin berharap IAIN Pekalongan dapat menyiapkan lulusan yang berkualitas dan berdaya saing.

Pada peluncuran CDC ini juga disampaikan susunan kepengurusan CDC IAIN Pekalongan. Sebagai Direktur CDC adalah Siti Mumun Muniroh, M.A., Sekretaris Direktur Izza Himawanti, M.Si dan sebagai Kepala Divisi Bimbingan Konseling dan Pemeriksaan Psikologis Cintami Farmawati, M.Psi, Psikolog. Pemaparan tentang profil CDC disampaikan langsung oleh Direktur CDC IAIN Pekalongan Siti Mumun Muniroh, M.A. Mumun menuturkan CDC IAIN Pekalongan sebagai pusat layanan konseling karir dan psikologis bagi seluruh civitas akademika IAIN Pekalongan serta masyarakat umum.

CDC IAIN Pekalongan menyelenggarakan berbagai pelatihan guna mempersiapkan mahasiswa, alumni dan pencari kerja agar lebih siap memasuki dan berpartisipasi dalam dunia kerja. Beberapa kegiatan yang dilakukan CDC antara lain memberikan layanan konsultasi dan konseling seputar karir,  memberikan layanan informasi yang mendukung pengembangan karir mahasiswa dan alumni, dan membangun kemitraan strategis dengan dunia kerja.

Lebih lanjut, CDC juga melakukan kegiatan yang mewadahi perusahaan-perusahan untuk memaparkan kesempatan berkarir di perusahaan yang diwakilinya serta sebagai sarana berbagi kisah sukses karir dari pakar atau alumni IAIN Pekalongan. CDC IAIN Pekalongan mempunyai visiSebagai pusat layanan konseling dan pengembangan karir yang unggul dan profesional di tingkat nasional”. Untuk menghubungi CDC IAIN Pekalongan dapat mengirimkan email ke This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it. atau melalui akun media sosial (instagram) @cdc_iain_pekalongan.


Reporter   : Baryachi

Editor       : Dimas Prasetya

Redaktur   : Humas Bagian Umum

                 
UIN K.H. Abdurrahman Wahid
Kampus 1: Jl. Kusuma Bangsa No.9 Kota Pekalongan 51141
Kampus 2: Jl. Pahlawan Km.5 Rowolaku Kajen Kab. Pekalongan 51161
Telp: +62 (285) 412575
Fax : +62 (285) 423418
Top
We use cookies to improve our website. By continuing to use this website, you are giving consent to cookies being used. More details…