Print this page

OASE Banda Aceh, IAIN Pekalongan Siap Torehkan Prestasi

05 November 2021

Pekalongan (5/11) – Dalam rangka persiapan Olimpiade Agama, Sains dan Riset Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (OASE PTKI) se-Indonesia tahun 2021 di Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-Raniry Banda Aceh, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pekalongan gelar rapat koordinasi persiapan lomba. Rapat koordinasi dilaksanakan pada Kamis, 4 November 2021 dan dihadiri oleh kontingen IAIN Pekalongan untuk OASE yang terdiri dari peserta lomba, pembina dan tim official.

Bertempat di ruang Bahasa 6 Gedung Perkuliahan Terpadu (GPT) Kampus II Kajen, rapat koordinasi dihadiri langsung oleh Dr. H. Muhlisin, M.Ag selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama. Dalam sambutannya, Dr. H. Muhlisin M.Ag menyampaikan wejangan bagi kontingen IAIN Pekalongan agar dapat berkompetisi secara sehat dan terbuka. "Hidup sendiri adalah kompetisi, artinya dalam hidup kita sudah terbiasa berkompetisi. Tapi ingat bahwa kita berkompetisi dalam konteks sebagai kaum intelektual, ada struktur, ada sistematika, ada target, untuk itu saya ucapkan selamat kepada mahasiswa yang berkesempatan mengikuti OASE ini,” tuturnya.

Dalam rapat persiapan OASE, Muhlisin ikut meninjau langsung kesiapan peserta, terutama untuk cabang lomba yang sudah masuk nominasi. Pada kesempatan tersebut, Muhlisin menegaskan agar kontingen sering berkomunikasi dengan masing-masing pembina guna mencapai hasil yang maksimal. “Harapannya yang sudah masuk nominasi ini bisa masuk 10 besar, apapun medali yang didapat itu adalah bagian dari sebuah proses menjadi lebih baik. Pelajari strategi bagaimana kita memenangkan kompetisi ini secara fair dan terbuka,” pungkasnya.

Dalam rapat koordinasi tersebut masing-masing kontingen dan pembina menyampaikan kesiapannya untuk mengikuti OASE PTKI Tahun 2021. Ada beberapa kategori lomba yang diikuti dalam OASE PTKI di antaranya adalah Debat Ilmiah, Sains, Karya Inovasi, Story Telling, Da’i Mahasiswa, Bussines Plan, Qiraatul Kutub, dan Fahmil Qur’an. Selain dari kontingen dan pembina, rapat koordinasi juga melibatkan Unit Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (UTIPD) IAIN Pekalongan sebagai fasilitator untuk lomba-lomba yang dilakukan secara daring. Muhamad Sirojudin S.Ds sebagai perwakilan dari UTIPD menyampaikan siap membantu menyiapkan sarana dan prasarana yang dibutuhkan untuk menyukseskan OASE PTKI se-Indonesia tahun 2021.


Reporter  : Nizmatul Laely

Editor      : Dimas Prasetya

Redaktur  : Humas Bagian Umum

We use cookies to improve our website. By continuing to use this website, you are giving consent to cookies being used. More details…