Seleksi Ujian PMB Jalur Mandiri UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan Resmi Dimulai, Cek Tanggal Pengumuman Kelulusan

20 July 2022

Pekalongan (20/07) - Seleksi ujian Penerimaan mahasiswa baru (PMB) jalur mandiri UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan tahun ajaran 2022/2023 resmi dimulai. Seleksi ujian Jalur Mandiri akan dilaksanakan selama lima hari dimulai pada Selasa (19/07/2022) hingga Sabtu (23/17/2022). Tercatat, pada jalur ini sebanyak 875 pendaftar yang akan mengikuti ujian secara bergantian. Ujian seleksi diselenggarakan dengan mekanisme ujian tertulis berbasis Sistem Ujian Mandiri Online (SUMO) yang dilaksanakan di kampus II UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan, Rowolaku-Kajen.

PMB jalur mandiri merupakan periode jalur terakhir dari empat jalur PMB di UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan. Sebelumnya tiga jalur telah terlaksana yakni jalur Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN), Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN), dan Jalur Minat Bakat. Pelaksanaan PMB jalur mandiri dimulai dari pendaftaran ditanggal 13 Juni – 14 Juli 2022, dilanjutkan dengan seleksi ujian ditanggal 19 – 23 Juli 2022 dan pengumuman penerimaan mahasiswa baru tanggal 29 Juli 2022.

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan, Prof. Dr. Maghfur, M.Ag., menyampaikan proses seleksi ujian dilakukan dengan menggunakan beberapa indikator pengetahuan guna mengukur kemampuan dalam penguasaan ilmu dasar baik IPS, IPA, keagamaan serta kemampuan sistem berfikir, analisis masalah dan beradaptasi baik perkuliahan maupun di tengah masyarakat. “Seleksi ini dilakukan untuk memastikan bahwa input kita ini berkualitas, yang kemudian didukung proses perkuliahan yang baik tentunya keberhasilan belajar mahasiswa dapat melahirkan sarjana berkualitas dan memiliki daya saing,” tutur Prof. Maghfur saati ditemui di sela aktivitas meninjau pelaksanaan seleksi ujian PMB jalur mandiri.

Lebih lanjut, Prof. Maghfur mengungkapkan bahwa ke depannya jalur mandiri akan dibuka sebanyak dua kali, yakni pada pra-SPAN dan pasca-UM termasuk jalur mandiri serta jalur prestasi. Selain itu juga akan membuka jalur fortofolio untuk calon mahasiswa baru dari luar negeri/asing. “Dengan memperkuat promosi dan branding di berbagai media serta berkolaborasi dengan duta UIN yang real ada di tengah masyarakat yaitu para alumni lulusan UIN K.H. Abdurrahman Wahid, ini menjadi salah satu cara terbaik dalam mempromosikan sebuah kampus secara  efektif. Masyarakat akan melihat seberapa besar kiprah kesuksesan, prestasi, keberhasilan para alumni, sehingga kami mendorong melakukan proses pembelajaran agar bisa melahirkan lulusan yang lebih kompetitif,” papar Prof. Maghfur.

Sementara itu Koordinator Tim Panitia PMB UIN K.H. Abdurrahman Wahid, Yayuk Sri Rahayu, S.E. M.M., menambahkan proses seleksi ujian mandiri yang diselenggarakan secara offline tahun ini lebih banyak memberikan efek positif dari segi teknis pelaksanaannya dibandingkan online selama dua tahun yang lalu. “Lebih seneng offline karena peserta lebih terpantau ketika mengerjakan soal ujian, kalau di rumah kita tidak tahu di tempatnya radius berapa ada siapa? Adakah bantuan dari siapa? Atau lagi buka apa? kan kita tidak tahu. Semoga dengan ujian yang lebih steril di kampus, kami benar-benar tahu proses ujiannya yang insyaAllah hasilnya bisa lebih terjamin,” tambah Yayuk.


Reporter : Anik Maghfiroh

Editor     : Dimas Prasetya

Redkatur : Humas Bagian Umum

                 
UIN K.H. Abdurrahman Wahid
Kampus 1: Jl. Kusuma Bangsa No.9 Kota Pekalongan 51141
Kampus 2: Jl. Pahlawan Km.5 Rowolaku Kajen Kab. Pekalongan 51161
Telp: +62 (285) 412575
Fax : +62 (285) 423418
Top
We use cookies to improve our website. By continuing to use this website, you are giving consent to cookies being used. More details…