Adakan International Student Mobility, UIN Gus Dur Lakukan Penandatanganan MoU dan MoA dengan Yayasan Al-Jenderami, Selangor Malaysia

20 March 2024

Pekalongan - Universitas Islam Negeri (UIN) K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan (UIN Gus Dur) dan Yayasan Al-Jenderami dari Selangor, Malaysia, secara resmi menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dan Memorandum of Agreement (MoA) dalam upaya untuk meningkatkan kerja sama di bidang pendidikan, penelitian, dan pengembangan masyarakat. Penandatanganan ini dilakukan pada 07 Maret 2024 di Selangor Malaysia bersamaan dengan kegiatan International Student Mobility.

Penandatanganan Mou dialkukan oleh Prof. Dr. H. Zaenal Mustakim, M.Ag., Rektor UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan, dan Hj. Abdul Razak Bin Dato Ipap, Ketua Yayasan Al-Jenderami. Turut hadir dalam acara tersebut adalah para pejabat dan perwakilan dari kedua lembaga. Sedangkan untuk penandatanganan MoA dilakukan oleh Prof. Dr. Ade Dedi Rohayana, M.Ag., direktur Pascasarjana UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan dan Hj. Abdul Razak Bin Dato Ipap, Ketua Yayasan Al-Jenderami.

Dalam MoU dan MoA ini, kedua belah pihak sepakat untuk saling mendukung dalam pengembangan kurikulum, pertukaran akademik, penyelenggaraan seminar dan konferensi bersama, serta kolaborasi dalam penelitian dan publikasi ilmiah.

Prof. Zaenal menyampaikan bahwa kerja sama ini akan membuka peluang baru bagi mahasiswa, dosen, dan peneliti dari kedua institusi untuk memperluas wawasan dan pengalaman mereka melalui pertukaran ilmu pengetahuan dan budaya. Prof. Zaenal juga berharap bahwa kemitraan ini akan memperkuat hubungan antara Indonesia dan Malaysia serta memberikan kontribusi yang signifikan bagi kemajuan pendidikan dan pembangunan masyarakat di kedua negara. Pihak Yayasan Al-Jenderami menyambut baik kolaborasi ini

Kerja sama ini menjadi langkah awal yang penting dalam memperkuat jaringan kerja sama antarlembaga pendidikan dan pengembangan di Indonesia dan Malaysia. Diharapkan bahwa MoU dan MoA ini akan menjadi landasan bagi kolaborasi yang berkelanjutan dan saling menguntungkan bagi kedua belah pihak dalam waktu yang akan datang.


Penulis   : Baryachi

Editor    : Anik Maghfiroh

                 
UIN K.H. Abdurrahman Wahid
Kampus 1: Jl. Kusuma Bangsa No.9 Kota Pekalongan 51141
Kampus 2: Jl. Pahlawan Km.5 Rowolaku Kajen Kab. Pekalongan 51161
Telp: +62 (285) 412575
Fax : +62 (285) 423418
Top
We use cookies to improve our website. By continuing to use this website, you are giving consent to cookies being used. More details…