Rektor dan Jajaran Pimpinan UIN Gus Dur Lakukan Kunjungan Silaturahim ke Pimpinan Terdahulu

16 April 2024

Pekalongan (16/04) – Dalam rangka memperkuat jaringan dan menjaga hubungan baik antar generasi kepemimpinan, Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan, Prof. Dr. H. Zaenal Mustakim, M.Ag., bersama jajaran pimpinan universitas, melakukan kunjungan silaturahim ke kediaman para eks-pimpinan UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan pada Selasa (16/04/2024).

Kunjungan ini merupakan bagian dari tradisi institusi untuk menjalin silaturahim dan mempererat tali persaudaraan, sekaligus sebagai sarana bertukar pikiran serta pengalaman tentang pengelolaan dan pengembangan universitas. Prof. Zaenal menyampaikan, pentingnya nilai-nilai kekeluargaan dan kebersamaan dalam kunjungan kali ini.

“Kami datang bukan hanya untuk mengucapkan terima kasih atas jasa-jasa para senior kami di universitas ini, tetapi juga untuk memperdalam kolaborasi dan mendapatkan arahan serta nasihat dari pengalaman mereka,” ujar Prof. Zaenal.

Adapun kediaman eks-pimpinan yang dikunjungi antara lain; Drs. Abdul Mu'in, M.A., Drs. H. Sudaryo Elkamali, M.A., Drs. H. Abdul Mu'in, M.A., Dra. Hj. Musfirotun Yusuf, M.M., Drs. H. M. Muslih Husein, M.Ag., Dr. H. Imam Suraji M.Ag., Drs. H. Asmuni hayat, Drs. H. Rozikin Daman, M.Ag., dan Drs. H. Musbahul huda, M.P.I.

Kegiatan silaturahim ini diakhiri dengan ramah tamah dan do’a bersama, yang menguatkan komitmen bersama untuk terus mendorong UIN K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan (UIN Gus dur) menjadi lembaga pendidikan yang berkualitas dan berintegritas. Baik jajaran pimpinan UIN Gus Dur ataupun para eks-pimpinan UIN Gus Dur berharap agar kegiatan ini dapat berlanjut secara berkala, demi tersambungnya tali siltaurahim yang berkesinambungan.


Penulis : Baryachi

Editor   : Anik Maghfiroh

                 
UIN K.H. Abdurrahman Wahid
Kampus 1: Jl. Kusuma Bangsa No.9 Kota Pekalongan 51141
Kampus 2: Jl. Pahlawan Km.5 Rowolaku Kajen Kab. Pekalongan 51161
Telp: +62 (285) 412575
Fax : +62 (285) 423418
Top
We use cookies to improve our website. By continuing to use this website, you are giving consent to cookies being used. More details…